CIMAHI | INFOKEADILAN.COM | Anggota Sat Sabhara Polres Cimahi, Bripda Ilham Khaerul Mutaqin dan 9 anggota lainnya diganjar penghargaan setelah berhasil menangkap dua begal bersenjata secara dramatis hingga harus bertaruh nyawa.
Seperti diketahui, dua begal berinisial MR (24) dan SW (34) itu hendak beraksi di Jalan Kerkof, Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan, Selasa (26/9/2023) pukul 04.00 WIB, namun keduanya berhasil ditangkap.
Penangkapan kedua begal itu dramatis karena terjadi aksi kejar mengajar dari Jalan Kerkof hingga ke Margaasih, lalu pelaku mengeluarkan senjata tajam saat akan ditangkap hingga akhirnya Ilham terkena sabetan golok.
“Saya memberikan penghargaan kepada 10 personel Sabhara yang telah melaksanakan tugas dengan baik,” ujar Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono dalam keterangan resminya kepada sejumlah awak media, Kamis (28/9).
Penghargaan itu, kata Aldi, diberikan karena mereka merespons cepat pengaduan masyarakat terkait adanya begal bersenjata, kemudian mereka bergerak melakukan penangkapan hingga Bripda Ilham terkena sebetan senjata tajam.
“Tim ini menindaklanjuti dengan datang ke TKP dan menemukan pelaku. Namun, ketika akan diamankan malah kabur dan sempat kejar-kejaran dan sempat menyerang petugas, tapi Alhamdulillah dua begal telah diamankan,” katanya.
Aldi mengatakan, saat dilakukan penggeledahan ditemukan senjata tajam dan keduanya mengaku sudah melakukan pembegalan di wilayah hukum Polres Cimahi beberapa hari sebelumnya, sehingga mereka diproses hukum.
“Pelaku sudah diproses, apalagi anggota kami terkena sabetan senjata tajam sedikit di bagian jari tangan karena saat diamankan, pelaku mengayunkan goloknya,” ucap Aldi.
Sementara itu, diceritakan Bripda Ilham menerangkan, bahwa saat pelaku begal akan diamankan pihaknya, para pelaku begal tersebut melakukan perlawanan dengan mengayunkan sebilah golok dan pisau ke arahnya hingga melukai jari tangannya yang terkena sabetan golok pelaku. “Lukanya di tangan sebelah kiri, tapi Alhamdulillah luka kecil, enggak terlalu parah juga. Itu karena terkena sabetan golok pelaku begalnya,” kata Ilham.
Beruntung ke dua begal itu, kata dia, berhasil ditangkap oleh Ilham dan anggota lainnya yang turut berpatroli setelah keduanya terjatuh dari sepeda motor. “Jadi saat dikejar itu, mereka terjatuh ke parit. Dan dari situ juga, Alhamdulillah mereka berhasil diamankan karena aksi mereka membahayakan, apalagi kalau yang menjadi korbannya warga biasa,” ungkapnya.
Akibat luka sayatan senjata tajam yang mengenai jari tangannya hingga harus mendapat perawatan medis di rumah sakit terdekat, namun perlawanan para pelaku begal tersebut masih dibuat tak berkutik olehnya hingga keduanya berhasil digelandang ke Mako Polres Cimahi.
(Red)