KARAWANG | INFOKEADILAN.COM | SMAN 1 Rawamerta Karawang merupakan salah satu sekolah di Jawa Barat yang terpilih menjadi percontohan sebagai sekolah sehat dan satu satunya SMAN yang ada di Kabupaten Karawang yang jadi percontohan sekolah lain. Banyak prestasi yang di ukir dan di raih oleh SMAN 1 Rawamerta.
Hal itu di sampaikan oleh Dr. H. Epul Saepul S.Pdi M.Pd saat di temui awak media di sela sela kesibukanya.
“Kegiatan olah raga atau yang biasa di sebut dengan Jum’at sehat ini di laksanakan setiap Jum’at pertama dan Jum’at ketiga setiap bulan nya” Ucapnya kepada awak media, Jum’at (2/2/2024)
“Kemudian untuk setiap bulannya di hari Jum’at selalu di isi dengan kegiatan antara lain pada Jum’at pertama dengan kegiatan Jumat Sehat, Jum’at kedua kegiatan Jum’at Mengaji, kemudian Jum’at ketiga dengan kegiatan Jum’at Berkah dan Setiap akhir bulannya di isi dengan kegiatan Jum’at GAMES atau Gerakan Memungut Sampah.” Pungkasnya.
“Dan saat ini SMAN 1 Rawamerta Karawang menjadi sekolah percontohan, ini jelas merupakan satu amanah dan tanggungjawab kami, karena harus bisa menjaga nama baik sekolah, baik itu dari sarana dan prasarananya maupun terkait dengan segala program pendidikan dari segi ekskul ataupun reguler.” Tutupnya.
•Red