KARAWANG |infokeadilan.com – Bertempat di Aula kantor Desa Wancimekar Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh bersama Forkopimda Karawang memberikan bantuan sembako kepada masyarakat Desa Wancimekar Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak TPA Jalupang, Rabu (26/03/2025).
Bupati Karawang H. Aep Syaepulloh mengungkapkan kebahagiaannya, karena bisa bertemu dan bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Wancimekar yang terdampak, khususnya Dusun Karajan RT 001/001.
“Alhdmdulillah, saat ini kita bisa bertemu dan bersilaturahmi, saya hadir disini ingin menanyakan kondisi Bapak Ibu dan warga yang lain. Semog Bapak Ibu dan warga semuanya yang hadir selalu sehat wal afiat. Dan saya juga memohon maaf jika ada hal yang belum bisa penuhi, mohon di bukakan pintu maaf yang sebesar besarnya. Ini ada sedikit bingkisan untuk Bapak Ibu semua mohon diterima, mudah mudahan bisa bermanfaat.” Ucapnya.
Bupati juga mengatakan, bahwa kegiatan kunjungan tersebut merupakan salah satu agenda yang telah di rencanakan. Selain itu pihaknya juga menyampaikan tentang rencana pembangunan TPA Jalupang yang masih dalam tahap proses.
“Untuk kunjungan hari ini memang sudah menjadi agenda kami. Selain itu juga terkait dengan hal ini kami Pemerintah Kabupaten Karawang ingin menyampaikan tentang rencana pembangunan TPA Jalupang yang saat ini masih dalam proses, karena terkait dengan masalah anggarannya.” Ucap Bupati menjelaskan.
“Dan untuk yang kedua, kordinasi dengan Kepala Desa mengenai akses jalan yang rusak yang belum terealisasikan yaitu perbatasan desa Wancimekar dengan Sarengseng kurang lebih jaraknya 350 Meter. Dan Insya Allah akan Kita perbaiki atau dikerjakan dalam tahun ini.” Tegasnya.
“Kemudian untuk yang ketiga, mengenai pemberian bantuan berupa beras kepada masyarakat, terutama yang terdampak langsung tempat pembuangan sampah yang mencapai 400 sampai 800 Kepala Keluarga.” Terangnya.
Untuk diketahui pada kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkopimda Karawang, Camat Kotabaru Hj.Idah Hamidah, Danramil Cikampek, Kapolsek Kotabaru, Kepala Desa seKecamatan Kotabaru, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, tokoh Agama, tokoh masyarakat dan masyarakat desa Wancimekar.
•Edi